HUT Satpam ke 38 tahun 2018 di Kota Pariaman, Satpam diberikan Penghargaan

  • Jan 14, 2019
  • marabau
  • BERITA

Kominfo Kota Pariaman --- Wakil Walikota Pariaman Mardison Mahyuddin memberikan penghargaan kepada para Satuan Pengamanan (Satpam) yang berprestasi dan berdedikasi tinggi, pada Apel bersama Satpam yang ada di lingkup Polres Pariaman, dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Satuan Pengamanan (Satpam) ke 38 tahun 2019, yang digelar oleh Kepolisian Resort (Polres) Pariaman, Rabu (9/1). Pada Apel bersama ini, bertindak selaku inspektur upacara Wakil Kepala Polres Pariaman, Komisaris Polisi (Kompol) Suyono dan dihadiri oleh Forkopimda Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Pariaman, beberapa Kepala OPD Kota Pariaman, jajaran Perwira Polres Pariaman dan para peserta Apel yang terdiri dari jajaran Polres Pariaman, Satpol PP, Dinas Perhubungan, Para Satpam di lingkup Kota Pariaman, BPBD dan Pemadam Kebakaran. Mardison Mahyuddin mengatakan bahwa tugas Satpam sangat membantu dalam hal pengamanan yang ada di masing-masing satuannya, sehingga satpam merupakan garda terdepan dalam pengaman yang ada di lapangan. "Satpam sangat membantu kita dalam hal pengamanan pertama di lingkup kerjanya masing-masing, karena merekalah yang menjadi garda terdepan pengamanan di tempat mereka ditempatkan, dan merka bekerja secara profesional", ujarnya. Wawako Pariaman berharap, agar Satpam dapat kita berdayakan guna mendukung tugas Polri dalam pengamanan dan yang menjadi fokus polri saat ini, adalah pengamanan dalam pemilu 2019. "Kami berharap agar Satpam dapat kita berdayagunakan dan kita tingkatkan pemulian profesi satpam, guna mendukung polri dalam pengamanan pemilu 2019", tutupnya. Dalam amanat Kapolri, Jenderal Tito Karnavian yang dibacakan Wakapolres Kompol Suyono mengatakan, bahwa Tahun ini tema dari kegiatan HUT Satpam adalah "Pemuliaan Profesi Satuan Pengaman Insonesia, Guna Mendukung Polri Dalam Pengamanan Pemilu". "Tema ini diambil karena ditahun 2019 ini adalah tahun politik, dimana pemilihan umum dilakukan serentak, mulai dari Pemilihan Presiden (Pilpres), DPD, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kta/Kabupaten, karena itu, situasi ini sangat rawan terjadinya konflik yang tidak kita inginkan", tuturnya. Pada kesempatan ini, Polres Pariaman mengadakan penilaian terhadap para Satpam yang dinilai berprestasi dan berdedikasi tinggi dengan profesinya, dan para satpam yang dinilai terbaik ini, diberikan penghargaan berupa tropi dan sertifikat yang diserahkan oleh Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin dan Wkapolres Pariaman, Kompol Suyono. (J)